Pengalaman Guru Terbaik Dalam Hidup

Pengalaman Guru Terbaik Dalam Hidup
Tetap senyum, Selalu tersenyum

Minggu, 02 Juni 2013

Kumpulan SMS Tauhid Aagym



Kebenaran itu indah, tak memerlukan penyampaian yang penuh dengan hawa nafsu, sikap dan tutur kata yang buruk.

Semakin berharap kepada selain Alloh, maka hati akan semakin gelisah. Semakin tak berharap apapun dari siapapun selain Allah, hati akan semakin tenang dan nyaman.

Bersyukurlah bila kita belum memiliki segala sesuatu yang kita inginkan, karena apabila sudah apalah artinya USAHA. Bersyukurlah bila kita tidak mengetahui sesuatu, karena itu memberi kita kesempatan untuk BELAJAR. Bersyukurlah disetiap kesulitan yang kita hadapi, karena itu yang membuat kita semakin KUAT..

Bila hati yakin dan berbaik sangka kepada Allah, pasti Allah tahu isi hati kita, dan bonusnya adalah Allah memberikan ketenangan dan kemantapan.

Bila hati bersandar kepada selain Allah, pasti Allah tahu karena Allah tahu persis isi hati. Hadiahnya akan diberi gelisah hati, tapi bila bulat tawakal kepada Allah akan tenang.

Tugas kita adalah meluruskan niat agar benar2 murni lillahita’ala, sempurnakan iabdah, sempurnakan ikhtiar & sempurnakan tawakal. Insya Allah akan mendapatkan ketentuan terbaik.

Setiap makhluk adalah milik Allah karena Dia yang menciptakan dan mengurusnya setiap saat. Tak ada satupun yang luput dari kekuasaanNya. Tak ada yang bisa terjadi tanpa ijinNya.

Sebetulnya kita masih dihargai orang lain karena Allah masih menutupi aib dan dosa2 kita. Mari tafakuri dengan jujur apa yang terjadi bila Allah membeberkan siapa diri kita yang sebenarnya.

Tak pernah ada  yang luput dari tatapan Allah. Allah benar2 Maha Menyaksikan apapun yang kita lakukan. Tak ada yang tersembunyi, tak bisa berdusta sama sekali di hadapan Allah.

Kita sering menganggap kedzoliman hanya terhadap makhluk. Padahal menurut Allah dalam surat Luqman:13 “Sesungguhnya perbuatan syirik itu adalah kedzoliman yang amat besar.

Bila ada orang yang melihat, bersemangat. Dan bila tak ada yang melihat, tak semangat beramal. Itu adalah menunjukkan tak ikhlas. Padahal ada atau tiada yang lihat, Allah pasti melihat.

Semua karunia adalah mutlak milik Allah & dibagikan oleh Allah semata. Sedangkan makhluk hanyalah jalan sampaikan nikmat atau ujian hidup ini, bukan sebagai sumbernya.

Langit yang 7, bumi & semua yang ada di dalamnya bertasbih kepada Allah. Dan tak ada sesuatupun melainkan bertasbih dengan memujiNya, tapi kamu sekalian tak mengerti tasbih mereka. QS 17:44.

Ketenangan batin tak akan diperoleh dengan harta, kedudukan, kekuasaan, popularitas, penghormatan manusia, ketenangan hanya datang dari Allah semata, pemilik hati kita.

Dialah Allah yang menurunkan sakinah di hati orang yang beriman, sebagai hadiah bagi orang yang YAKIN & PATUH kepadaNya. Berarti yang tak yakin & tak patuh tak akan pernah sakinah.

Bila ada pertanyaan “mengapa rezeki kita selalu kurang?” jawaban sederhananya, bisa jadi selama ini kita kurang bersyukur.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar